Ketemu Lagi Dengan Badarawuhi

Film ini lanjutan film KKN Desa Penari yang fenomenal. Sepuluh juta penonton, makanya saya bilang KKN Desa Penari film fenomenal. Kali ini lebih banyak ngebahas soal Badarawuhi, masih tetap diperankan oleh Aulia Sarah.

Cerita diawali dari kedatangan Mila, Yuda, Arya dan Jito ke Banyuwangi. Mila ingin mengembalikan gelang milik Badarawuhi supaya ibunya bisa sembuh. Di desa tersebut Mila(Maudy Efrosina) berkenalan dengan Ratih(Claresta Taufan). Setelah menyampaikan maksud kedatangannya, akhirnya Ratih mengajak Mila ke desa sebelah. Untuk menghadiri pertunjukan tari di sebuah padepokan.

Disitulah Mila bertemu Badarawuhi, dan mengajak Mila menjadi dawuh(penari) di desa tersebut. Tapi Mila tidak mau, dan membuat Badarawuhi marah. Terjadilah bencana di desa tersebut, seluruh ternak mati dan gagal panen. Akhirnya mbah buyut mengadakan ritual, menyerahkan tujuh orang gadis sebagai dawuh. Dari ketujuh orang tersebut, hanya satu yang akan dipilih Badarawuhi sebagai dawuh. Mereka menari sepanjang malam, tarian khas Banyuwangi. Satu persatu berguguran, yang kuat hanya Mila dan Ratih. Lalu diantara mereka berdua, siapa yang akan dipilih oleh Badarawuhi? Tonton saja filmnya, mumpung masih libur lebaran.

Ghea Indrawari

Dulu waktu kecil, tidak pernah membayangkan bahwa menjadi dewasa itu sulit dan melelahkan. Lagu Ghea Indrawari terbaru berjudul “Teramini”, menggambarkan bahwa terkadang menjadi dewasa itu sulit dan melelahkan.

Ghea Indrawari lahir di Singkawang, pada tanggal 10 Maret 1998. Jebolan Indonesia Idol mampu membawa lagunya “Jiwa Yang Bersedih” mencapai 84 juta viewers di Youtube. Lagu Teramini, karena baru tujuh hari rilis, sudah mencapai 86ribu viewers.

Lirik lagunya seperti ini:

Jatuh bangun dan berdarah darah

Terbawa arus dan tak tentu arah

Tuhan benarkah kau mendengarku

Kemana pergi doa doaku

Ingin menyerah………

Namun hati kecilku terus berbisik

Bertahanlah……..

Ingat kau sudah sampai sejauh ini

Rela relakanlah

Yang bukan untukmu

Bukanlah untukmu

Tenang tenangkanlah

Yang harus terjadi

Pastilah terjadi

Pemilu

Konon katanya tanggal 14 Februari adalah hari Valentine. Menuju tanggal 14 Februari tinggal 17hari lagi. Di Indonesia, ada hajatan besar tanggal 14 Februari yaitu pemilu untuk memilih presiden dan caleg. Apakah anda sudah punya pilihan? Nomor 1,2 atau 3?

Menurut komika Ate, nomor urut satu membawa identitas agama. Nomor urut dua disingkat Bocil alias Bowo dan anak kecil. Nomor urut tiga disebut tidak bisa lari dari bayang bayang ibu. Terserah anda mau pilih nomor berapa. Saya cuma ingin pemilu damai, Indonesia damai.

Pemilu kali ini diikuti 18 partai. Diantaranya partai besar seperti PKS, PDI, Gerindra dan Golkar. Mungkin ratusan miliar dikeluarkan untuk pemilu kali ini. Dan nanti jika pilpres dua putaran, maka biayanya akan membengkak. Semoga pemimpin yang terpilih bisa amanah, bisa mengeyangkan perut rakyat miskin, bukan cuma perutnya sendiri, amin.

Tiktok Shop

Siapa disini yang rajin belanja di tiktok shop? Ayo ngaku, apalagi kalo ada free ongkir pasti kalian semangat belanja. Tapi tiktok shop resmi menutup e-commerce miliknya pada tanggal 4 Oktober 2023.Penutupan ini disebabkan adanya kebijakan baru dari pemerintah guna memperbaiki pasar UMKM.

Kebijakan terbaru yang dikeluarkan oleh Kemendag tentang penutupan fitur tiktok shop tentu memicu kontra di kalangan pedagang online maupun affiliate. Menurut mereka kebijakan terbaru ini justru mematikan usaha mereka.

Semuanya dipicu komplain pedagang pasar Tanah Abang, yang dagangannya sepi banget. Mereka beranggapan tiktok shop penyebabnya. Padahal tidak juga, mungkin karena mereka tidak mampu mengikuti perkembangan zaman. Coba kita bandingkan harga sebuah gamis di Tanah Abang 500.000 sedangkan di tiktok dengan kwalitas yang sama hanya 100.000 Jelaslah, konsumen memilih harga yang murah. Bahkan, ada salah satu netizen yang bilang gini “harga di Tanah Abang ga ngotak”

Sudah ya teman, kita tunggu saja kebijakan selanjutnya. Kabarnya saat ini manajemen tiktok lagi nego sama pemerintah. Dan kayaknya nanti tiktok shop adalagi di bulan November 2023.

Brownies

Brownies atau brownis merupakan sebuah makanan yang dipanggang yang berbentuk persegi, datar atau bar dikembangkan di Amerika Serikat. Pada akhir abad 19 dan dipopulerkan di Amerika Serikat dan Kanada pada paruh pertama abad ke 20.

Bahan utama brownies adalah tepung, mentega, telur, coklat atau bubuk kakao dan gula. Sepertinya nanti siang saya akan mencoba membuat brownies.

Pada saat itu, seorang koki dari hotel Palmer House(USA) membuat sebuah inovasi. Karena sang pemilik hotel memintanya untuk menghidangkan makanan penutup untuknya dan para tamu. Sang koki diminta untuk membuat kue yang lain daripada yang lain. Kue yang bisa dipotong kecil kecil agar mudah dimakan. Lalu terciptalah brownies sampai sekarang.

Kebetulan suami saya dan Jasmine sangat menyukai brownies. Jadi saya sering membelinya untuk cemilan di rumah. Bagaimana dengan kalian? Apakah suka dengan brownies?

Pantai Lagundi Carita

Tanggal 8 Juli 2023 saya dan keluarga mendapat undangan untuk menghadiri resepsi pernikahan saudara di Pandeglang. Tepatnya di kecamatan Jiput, desa Tenjolahang, kabupaten Pandeglang (Banten). Jalan dari Jakarta jam 6pagi dan sampai disana jam 9. Ternyata pak penghulu belum datang, penganten dan rombongan menunggu sekitar setengah jam.

Rombongan terdiri dari satu bis kecil dan dua mobil Avanza. Sepanjang jalan disuguhi pemandangan pantai yang memanjakan mata. Dari mulai pantai Marbela, pantai Karang Bolong, pantai Carita, pantai Pasir Putih, pantai Lagundi Carita dan lain-lain.

Acara memakai prosesi adat Sunda. Ada acara injak telur, pegang kendi, rebutan bekakak ayam dan saweran. Kelar acara jam 1siang, dan rombongan segera balik ke Jakarta. Tapi sempat mampir ke pantai Lagundi Carita, tarifnya per orang 10.000 Tapi kalau bawa rombongan bus dikenakan biaya 500.000

Disediakan wisata banana boat, penyewaan perahu dan papan selancar buat yang ingin eksplorasi wisata pantai. Saya datang pantainya lumayan ramai. Baru setengah jam di pantai ternyata turun hujan. Terpaksa saya dan rombongan berlarian ke saung.

Saat itu ombaknya lumayan tinggi, saya jadi ingat peristiwa tsunami Tanjung Lesung. Oh iya, dari pantai Lagundi Carita ke Tanjung Lesung masih dua jam lagi. Disepanjang jalan banyak banget saya temui tulisan “daerah rawan bencana tsunami”. Kayak semacam marka jalan berwarna kuning.

Peristiwa tsunami Tanjung Lesung terjadi pada tanggal 22 Desember 2018. Dan menewaskan 426 orang. Salah satunya para personel grup band Seventeen. Ivan Seventeen adalah saksi hidup peristiwa tersebut. Bagaimana ombak setinggi 8meter menghantam panggung dan menyapu semua benda yang ada di depannya. Peristiwa tsunami Tanjung Lesung disebabkan meletusnya anak gunung Krakatau yang ada di Selat Sunda. Alfatihah buat para korban. Segini dulu tulisan saya guys, karena capek pengen tidur. Baru sampe Jakarta jam 9malam.

Treble Winner

Pada pertandingan yang berlangsung di Ataturk Olympic Stadium(Turki), Manchester City menang 1-0 melawan Inter Milan. Final liga champions tahun ini membuat Manchester City meraih tiga gelar. Juara EPL, juara piala FA dan juara liga champions. Tim yang dilatih Pep Guardiola sempurna pada musim ini.

Pemilik Manchester City adalah Sheikh Mansour, yang berasal dari Uni Emirat Arab. Manchester City dibeli Sheikh Mansour pada tahun 2008,seharga 1,6triliun. Sheikh Mansour yang lahir pada tanggal 20 November 1970,cukup sukses pada tahun ini. Gol Rodri pada menit ke 68 membawa Manchester City ke surga.

Ada Rodri, ada Ikay Gundogan, ada Erling Haaland di Manchester City. Banyak juga pemain hebat lainnya, bisakah tahun depan mereka mempertahankan treble Winner? Entahlah, yang pasti nikmati saja dulu juara hari ini. Nikmati liburan di musim panas, sekali lagi selamat yaa.

Bima

Kenapa sih harus menunggu Pak Jokowi datang ke Lampung,baru jalannya dibenerin?Kenapa harus menunggu tiktoker Bima berkoar koar di sosmed?Mohon maaf,kalimat pembuka saya seperti ini.

Alkisah,disebuah desa di Lampung Tengah,lahirlah bayi berambut keriting bernama Bima Yudho Saputro. Lahir pada tanggal 15 Mei 2000. Dan ketika dia sudah berstatus mahasiswa di Australia,dia membuat postingan di sosmed tentang provinsi Lampung. Mungkin Bima cinta sekaligus benci terhadap provinsi Lampung. Cinta karena tempat dia dilahirkan dan dibesarkan. Benci karena banyak hal hal ga beres di depan matanya.

Oh iya,buat kalian fansnya Bima,beliau sebentar lagi ulangtahun. Buat kalian yang mau kasih kado boleh kok. Postingan Bima pada tanggal 12 April 2023 bercerita tentang Lampung yang jalannya rusak,kriminalitas,pejabat disana yang korup,bahkan untuk masuk universitas negeri disana harus nyogok .Bima dengan pedenya bilang,”Lahhh gwmah ga perlu nyogok,emang dasarnya gw pinter “. Saya percaya kalo Bima pinter dan sang pendobrak .Pendobrak bobroknya sistem di negeri ini.Walaupun keluarganya diintimidasi,Bima takkan mundur.

Semoga suatu saat Bima jadi pejabat,pejabat yang bertipe sang pendobrak.Mungkin hampir sama dengan Ahok atau Tri Rismaharini. Indonesia perlu orang orang seperti Bima.Speak up,jangan cuma diam saja melihat ada yang tidak beres di negeri ini .Konon katanya,pemerintah pusat akan mengucurkan dana 800milyar untuk perbaikan jalan di Lampung.Tolong KPK diawasi pemakaian dana tersebut.

FIFA

Saya ikut sedih ketika FIFA membatalkan Piala Dunia U-20 di Indonesia. FIFA resmi mengumumkan keputusan tersebut pada tanggal 29 Maret 2023. FIFA singkatan dari Federation Internationale de Football Association,didirikan pada tanggal 21 Mei 1904 di kota Paris(Perancis). Saat ini FIFA diketuai oleh Gianni Infantino,laki laki berkepala plontos dari Italia.

Pupus sudah harapan Hokky Caraka dan kawan kawan untuk berlaga di event bergengsi tingkat dunia. Latihan berbulan bulan dan uang ratusan miliar untuk persiapan Piala Dunia U-20,semuanya sia sia .Manusia memang boleh berencana,tapi Tuhan yang menentukan. Tetap semangat untuk Hokky Caraka dan kawan kawan.

Semua ini karena keikutsertaan tim Israel,banyak gelombang penolakan. Salah duanya dari gubernur Ganjar Pranowo dan I Wayan Koster.Daridulu dan mungkin sampai kapanpun Indonesia dengan Israel tidak akan pernah menjalin hubungan diplomatik. Banyak pihak yang mengkhawatirkan soal keamanan,jika tim Israel jadi datang ke Indonesia .Padahal Pak Jokowi sudah bilang,jangan campur adukkan antara olahraga dengan politik atau agama. Tapi nasi sudah menjadi bubur,lebih baik buburnya dimakan saja pake toping suwiran ayam dan cakwe.

Es Jelly Potter

Sejak tanggal 24 Januari 2023 saya berjualan es Jelly Potter didepan rumah. Harga franchaisenya sekitar 20juta patungan bareng teman. Harga perporsi 10ribu rupiah . Ada rasa coklat silverqueen,coklat oreo,coklat tamtam,strawberry,mangga,melon,jeruk dan lain lain. Karena harga franchaise Mixue mahal,ya sudah saya cari franchaise yang murah.

Hari pertama laku 30gelas,hari kedua 25gelas,hari berikutnya antara 10,11,12,13,14,15gelas. Alhamdulillah,rezeki dari Allah SWT selalu saya syukuri. Istilahnya ini kerja dari rumah,kerja sambil jagain anak saya yang masih balita.

Ketimbang kerja kantoran kayak dulu,pergi pagi pulang malam,jarang ketemu anak. Ditambah lagi kayaknya Jakarta tambah macet,jadi lebih baik saya dirumah saja. Kayaknya bisnis ini cocok dengan saya,secara anak saya dua duanya doyan banget jajan es. Sudah ya teman teman,doakan bisnis saya langgeng,amin.